Membeli Asuransi Perjalanan Allianz (Allianz Travel Insurance) ke Luzern merupakan hal yang wajib Anda persiapkan sebelum Anda pergi ke sana. Biasakan untuk selalu memiliki Asuransi Perjalanan Allianz kemanapun Anda pergi, baik ke luar negeri maupun hanya bepergian ke daerah daerah di dalam negeri di Indonesia.
Asuransi perjalanan Terbaik dari Allianz ini akan melindungi Anda dari risiko yang tidak diharapkan yang mungkin dapat terjadi ketika Anda bepergian sehingga akan membuat Anda senantiasa merasa aman dan nyaman ketika berada jauh dari rumah.
Anda dapat memesan Allianz Travel Insurance ke Luzern dengan menghubungi kami.
Tersedia juga Modem Wifi dan Kartu Sim (Sim Card) untuk keperluan internet di Luzern. Anda tidak mau kan ketika berada di sana, Anda malah sama sekali tidak dapat terkoneksi ke internet sehingga tidak dapat berkomunikasi (chatting), browsing atau update status di media sosial.
Jasa Fotografer Profesional di Luzern dan tempat wisata lainnya di seluruh dunia juga kami sediakan bagi Anda yang mau mengabadikan momen momen berharga Anda selama jalan jalan dengan hasil foto yang bagus dan berkualitas tinggi.
Lucerne atau biasa disebut juga Luzern, merupakan pintu gerbang ke Swiss tengah. Spot utama berlokasi di Danau Lucerne, yang dikelilingi panorama pegunungan mengesankan. Wisatawan akan menemukan banyak tempat wisata di Luzern/Lucerne, toko-toko arloji dan souvenir.
Tepian danau yang indah dan pegunungan menjadikan kota di Swiss tengah ini sebagai tujuan utama bagi banyak traveler yang berkelompok, individu maupun perjalanan wisata keluarga. Selain ke Mount Titlis, wisatawan yang kurang suka mendaki bisa mengunjungi beberapa tempat wisata di Luzern/Lucerne di sekitar pusat kota.
Tempat wisata di Luzern/Lucerne salah satunya ialah Chapel Bridge yang merupakan jembatan dengan atap kayu, yang sisi uniknya menjadi salah satu ikon Kota Luzern. Chapel Bridge terbentang diagonal di atas Danau Luzern.
Terdapat lebih dari seratus lukisan kaya seniman sejak abad ke-17 yang dipamerkan sepanjang jembatan. Lukisan-lukisan tersebut sekaligus menunjukkan kegiatan kota Luzern pada masa tersebut. Untuk menyusuri Chapel Bridge dari ujung hingga ke ujungnya lagi membutuhkan waktu kurang lebih setengah jam dengan jalan kaki.
Selain melihat-lihat suasana indah di sekitar Chapel Bridge, banyak wisatawan yang berswafoto karena belum sempurna menginjakan kaki di Luzern bila belum mengabadikannya dalam bentuk foto. Terdapat pula beberapa lapak souvenir yang buka di sudut tertentu sepanjang menyusuri Chapel Bridge.
Konon berdasarkan cerita warga setempat, seekor naga dahulu pernah terlihat mengitari Pegunungan Rigi serta Pegunungan Pilatus. Danau Lucerne berada di antara dua pegunungan tersebut. Cerita legenda tersebut juga ada dalam rekaman berupa suara dari tape recorder kecil di dekat tangga kapal. Untuk menuju dermaga kapal hanya memerlukan waktu kurang lebih 5 menit hingga 7 menit dengan jalan kaki, bila perjalanan dimulai dari stasiun.
Jadwal kapal akan datang setiap 1 jam sekali untuk membawa pengunjung menikmati perjalanan kapal di Danau Lucerne. Untuk naik kapal, wisatawan dapat membeli single ticket maupun menggunakan Swiss-Pass. Untuk menikmati tour kapal danau Lucerne pengunjung harus bayar sekitar 25 frank untuk orang dewasa. Sedangkan anak-anak yang usianya kurang 6 tahun, mendapatkan tiket secara gratis.
Sebelum naik kapal jangan lupa ambil tape recorder kecil termasuk headset di dekat tangga kapal, jangan khawatir berbayar karena itu gratis. Dari tape recorder kecil tersebut ada rekaman suara dari tour guidenya.
Tape recorder tersebut tersedia dalam banyak bahasa seperti bahasa Inggris, Belanda, Perancis, Jerman, Spanyol, China, Jepang, Italia, Urdu, Arab, tetapi sayangnya tidak tersedia bahasa Melayu atau Indonesia.
Kapal yang membawa para pengunjung memiliki 2 lantai. Di lantai bawah kapal merupakan ruang tertutup dan terdapat restoran kapal. Namun di geladak depan, wisatawan bisa duduk-duduk menikmati pemandangan dengan hawa dingin.
Di lantai 2 merupakan ruangan beratap yang juga menjadi tempat wisatawan menikmati pemandangan. Danau yang bersih dengan warna air yang biru kehijauan kecoklatan. Paling mencolok adalah pemandangan indah gunung es. Tidak salah bila banyak wisatawan yang memuji pemandangan cantik Negara Swiss.
Di musim semi warna hijau-hijau pepohonan akan semakin menyegarkan mata. Selama perjalanan kapal, beberapa bangunan tempat wisata di Luzern/Lucerne yang terlihat seperti gereja-gereja, Kastil dan rumah-rumah penduduk maupun penginapan.
Ada Hofkirche yang merupakan salah satu tempat wisata di Luzern/Lucerne yang ada di sekitar pusat kota. Hofkirche merupakan kawasan kota tua. Terdapat menara kembar yang khas mencirikan gereja masa Renaissance.
Apabila masuk ke dalamnya, wisatawan dapat melihat-lihat berbagai peninggalan masa lalu. Berbagai bangunan yang usianya sudah berabad-abad masih tegak berdiri dan terawat hingga kini.
Masih tempat wisata di Luzern/Lucerne sekitaran Kota Tua, terdapat Lion Monument yakni seni pahat berupa seekor singa yang sedang dalam kondisi sekarat. Pahatan tersebut ada pada dinding batu yang menjadi monumen Revolusi Perancis.
Monumen ini dibangun untuk mengenang ratusan serdadu pembela Raja Louis 6 yang tewas dalam serangan. Singa melambangkan keberanian dan dijadikan suatu simbol perlawanan.
Tempat wisata di Luzern/Lucerne sekitaran Kota Tua juga ada Town Walls yakni sebuah dinding kota yang dibangun di utara Kota Tua. Terdapat 9 menara yang bentuknya berbeda-beda dari abad 14. Wisatawan dapat naik ke atas Town Walls untuk berkeliling dan membaca berbagai keterangannya.
Jangan lupa untuk membeli Asuransi Perjalanan Allianz (Allianz Travel Insurance) ke Luzern ketika Anda memiliki rencana untuk berkunjung ke sana untuk melindungi dari segala kemungkinan risiko yang mungkin terjadi selama dalam perjalanan. Anda dapat menghubungi kami untuk memesan Asuransi perjalanan Allianz ke Luzern.
Tersedia juga Asuransi Perjalanan Allianz Tahunan (Annual Allianz Travel Insurance) yang berlaku selama 1 tahun dan untuk ke semua negara di seluruh dunia (termasuk perjalanan domestik/dalam negeri di Indonesia).
Apabila Anda membutuhkan koneksi internet ketika bepergian ke Luzern, Anda juga dapat menghubungi kami untuk menyewa Modem Wifi atau membeli Kartu Sim (Sim Card) Internet.
Kami Juga menyediakan Jasa Fotografer Profesional di Luzern bagi Anda yang ingin mengabadikan perjalanan Anda dengan foto foto yang bagus dan berkualitas.